_

Bisnis yang Kami Jalankan

Beranda » Tentang Kami » Bisnis Kami

Bisnis Kami

Lebih dari 35 tahun Eonchemicals membantu industri dan lingkungan melalui produk bahan kimia yang inovatif dan solutif. Berbagai produk kami ciptakan untuk memenuhi pasar juga untuk keberlanjutan masa depan yang lebih baik.

Daftar Bisnis Kami

Autolubricator

Sistem autolubricator adalah sebuah perangkat atau sistem otomatis yang digunakan untuk menyediakan pelumasan secara terus menerus dan terukur pada bearing atau peralatan tertentu. Tujuannya adalah untuk memastikan bahwa komponen-komponen yang bergerak dalam mesin tetap terlumasi dengan baik, sehingga mengurangi resiko terjadinya gesekan dan abrasi yang bisa merusak mesin dan meningkatkan lifetime komponen-komponen pada mesin.

Boiler Chemical

Proses pengolahan Crude Palm Oil (CPO) di dalam pabrik kelapa sawit membutuhkan unit boiler yang merupakan jantung utama sebagai sumber energi dan pembangkit tenaga uap. Pentingnya perawatan boiler di antaranya meningkatkan kemampuan produksi, menjaga kualitas produksi tanpa mengganggu kelancaran produksi, menjaga agar boiler dapat bekerja dengan aman, menjamin kesiapan operasional dari seluruh peralatan yang diperlukan dalam keadaan darurat setiap waktu. Komponen boiler yang tidak dirawat dengan baik dan benar akan menimbulkan kerugian besar bagi perusahaan.

Cleaning Chemical

Cleaning chemical merupakan bahan kimia pembersih yang rutin digunakan sebagai pendukung kegiatan pemeliharaan dan operasional proses produksi di hampir semua industri.

Coating

Coating adalah pelapis yang diaplikasikan untuk melindungi dan meminimalisir kerusakan pada logam atau material lainnya akibat pengaruh lingkungan sekitarnya. Logam besi yang tidak terlindungi akan berkarat. Pada lantai beton yang tidak terlindungi coating, akan menyebabkan kerapuhan dan berlubang karena paparan air, oli dan bahan kimia.

Drilling Chemical

Drilling chemical adalah komponen penting dalam eksplorasi dan ekstraksi minyak, gas, atau sumber daya alam lainnya. Chemical ini membantu mengurangi gesekan, menghindari keruntuhan dinding lubang bor, dan melindungi peralatan dari kerusakan.

Dust Control

Debu jalan dan debu batu bara merupakan masalah serius yang berkaitan dengan keselamatan dan kesehatan. Untuk mengatasi masalah ini, solusi efektif yang dapat diterapkan adalah penggunaan dust control chemical seperti DustBlock 910 dan CoalGuard 575. Produk-produk ini bekerja dengan menggunakan chemical polymer base dan surfactant yang mampu mengikat dan menekan debu sehingga tidak mudah berterbangan kembali.

Foam Fire Extinguisher

Foam fire extinguisher adalah alat pemadam api yang sangat efektif untuk menangani kebakaran kelas A (bahan padat) dan kelas B (cairan yang mudah terbakar). Alat ini bekerja dengan menyemprotkan busa yang membentuk lapisan film tipis di atas bahan yang terbakar. Lapisan ini berfungsi sebagai penghalang bagi oksigen, sehingga api tidak bisa terus menyala dan akhirnya padam.

Fuel additive kami adalah solusi andal untuk mengatasi masalah low power pada mesin diesel. Produk ini merupakan aditif solar yang diformulasikan khusus sebagai dispersant untuk mengurangi partikel konten pada solar, yang merupakan salah satu penyebab utama pertumbuhan endapan dalam sistem bahan bakar.

Lubricant

Lubricant atau yang biasa kita kenal dengan pelumas adalah suatu bahan kimia yang digunakan untuk mengurangi gesekan antara dua permukaan yang bergerak satu sama lain dalam mesin atau peralatan.

Metalworking Fluid

Metalworking fluid adalah cairan khusus yang digunakan dalam proses pemesinan logam untuk melumasi dan mendinginkan alat pemotong serta bahan kerja. Fungsi utamanya adalah untuk mengurangi gesekan dan panas yang dihasilkan selama pemotongan, pembentukan, atau penggilingan logam, yang pada akhirnya meningkatkan umur alat dan kualitas permukaan hasil kerja.

Oil Production Chemical

Fokus oil production chemical di lapangan minyak adalah untuk mengatasi masalah, seperti mencegah kendala pada proses produksi minyak dan meningkatkan efisiensi serta kualitas produksi. Masalah yang umum dihadapi di lapangan minyak meliputi minyak beku, pertumbuhan kerak (scale), korosi, rendahnya kualitas minyak (BS&W > 1%), dan limbah air buangan yang tidak aman bagi lingkungan.

Oil Spill Dispersant and Absorbent

Eonchemicals menawarkan solusi efektif untuk mengatasi masalah ini dengan produk oil spill dispersant dan absorbent (EonSpill & EonSorbent series). EonSpill series dirancang untuk mendispersi tumpahan minyak sehingga mudah terdegradasi oleh alam, sementara EonSorbent series berfungsi untuk menyerap tumpahan minyak tebal dengan efisien.

Radiator Coolant

Kami memiliki radiator coolant sebagai solusi inovatif untuk masalah korosi pada radiator. Radiator coolant ini berjenis extended-life berbasis propilen glikol yang dirancang khusus untuk mesin heavy-duty serta menggunakan teknologi additive OAT (Organic Acid Technology) yang efektif melindungi sistem pendingin dari korosi dan deposit berbahaya.