Beranda » Artikel » Fungsi Coolant dan Fungsi Surfaktan dalam Coolant

Fungsi Coolant dan Fungsi Surfaktan dalam Coolant

fungsi coolant dan fungsi surfaktan

Artikel

Berikut adalah tanya jawab tentang fungsi coolant atau metalworking fluid, atau sering disebut juga coolant mesin CNC dan fungsi surfaktan. Juga ada penjelasan tentang jenis-jenis coolant, tegangan permukaan, fenomena menarik terkait tegangan permukaan, serta hubungan antara surfaktan dengan coolant. Simak tanya jawab berikut ini.

1. Apa fungsi coolant atau metalworking fluid?
Fungsi coolant adalah untuk:

  • Menghasilkan pelumasan antara chip dan permukaan tool
  • Mengontrol suhu cutting tools agar tetap di bawah rentang “critical hardness”
  • Membawa chip dari daerah cutting sehingga tidak mengganggu operasi
  • Mengontrol built-up edge, menempelnya chip pada tool
  • Mencegah keausan tool
  • Memberikan proteksi terhadap karat hingga proses berikutnya

2. Sebutkan jenis-jenis coolant berdasarkan kandungan oilnya!
Berdasarkan kandungan oilnya, coolant terdiri atas 5 jenis yaitu:

  • Coolant Sintetik (0% 0il)
  • Coolant Semi Sintetik (3%-30% Oil)
  • Coolant Mikro Emulsi (30%-50% Oil)
  • Coolant Emulsi (50% Oil)
  • Neat Oil / Straight Oil (100% Oil)

3. Apa yang dimaksud dengan tegangan permukaan?
Tegangan permukaan adalah sebuah tegangan pada permukaan yang dimiliki oleh fluida statis (cairan yang diam). Inilah yang menyebabkan serangga dapat berdiam di atas air.

4. Apa hubungan tegangan permukaan dengan coolant?
Coolant dengan tegangan permukaan rendah, memiliki daya basah (wetting) lebih baik sehingga fungsi coolant lebih optimal.

5. Apa yang mempengaruhi besarnya tegangan permukaan?
Tegangan permukaan besarnya tergantung pada jenis cairan, suhu, dan konsentrasi zat terlarut dalam cairan.

6. Mengapa coolant dapat menurunkan tegangan permukaan?
Karena coolant mengandung surfaktan yang bisa menurunkan tegangan permukaan.

7. Sebutkan fenomena tegangan permukaan dalam kehidupan sehari-hari!
Dalam kehidupan sehari-hari, kita bisa saksikan fenomena terkait tegangan permukaan misalnya:

  • Serangga dapat berjalan di atas air (tidak tenggelam)
  • Sabun adalah bahan kimia industri yang mengandung surfaktan (dapat menurunkan tegangan permukaan), sehingga mencuci dengan sabun lebih bersih karena daya basahnya meningkat

8. Apa itu sudut kontak?
Sudut yang terbentuk antara butiran fluida dengan sebuah permukaan padat.

9. Apa hubungan sudut kontak dengan coolant?
Coolant mengandung surfaktan (wetting agent) yang berfungsi menurunkan sudut kontak. Semakin kecil sudut kontaknya, semakin bagus wetting atau daya basahnya, sehingga daya kerjanya lebih baik. Dengan adanya surfaktan, maka sudut kontak menjadi kecil.

10. Apa hubungan surfaktan dengan wetting agent, dan hubungan antara tegangan permukaan dengan sudut kontak
Wetting agent itu termasuk golongan surfaktan (zat aktif permukaan). Fungsinya untuk memecahkan tegangan permukaan, sehingga butiran fluida menempati area yang lebih luas (memperkecil sudut kontak).

Jadi, tegangan permukaan berbanding lurus dengan sudut kontak. Makin kecil tegangan permukaan, maka semakin kecil juga sudut kontaknya. Dan semakin bagus daya basahnya. 

Semakin bagus daya basahnya, berarti semakin bagus pula daya kerja coolant. Itulah alasan mengapa fungsi coolant lebih optimal jika mengandung wetting agent (surfaktan). Kunjungi halaman tentang fungsi surfaktan terhadap coolant untuk lebih jelasnya.

 

Konsultasi dengan EON Sekarang

Kami siap mendengar dan memberikan solusi chemicals yang tepat untuk Anda. Konsultasi bersama pakar kami gratis!

Mulai Konsultasi
Gambar CTA

Temukan solusi inovatif untuk industri Anda

Solusi Terkait

Tidak ada solusi terkait.