Beranda » Artikel » Bearing Grease Lubricant yang Tidak Tepat Dapat Merusak Elemen Mesin, Ketahui Penyebabnya!

Bearing Grease Lubricant yang Tidak Tepat Dapat Merusak Elemen Mesin, Ketahui Penyebabnya!

bearing grease lubricant

Artikel

Pada sektor industri, bearing grease lubricant harus menjadi perhatian utama. Mengapa? Karena jika Anda salah memilih jenis grease akibatnya sangat fatal. Downtime meningkat, produktivitas menurun, biaya operasional membengkak sehingga Anda akan mengalami kerugian besar.

Kesalahan terbesar yang sering terjadi adalah karena hanya melihat harga secara parsial. Ingin sedikit hemat, tapi tanpa memperhitungkan dampak-dampak lain dan tidak menghitung total cost secara keseluruhan dalam waktu yang cukup.

Bearing grease murah jika pemakainnya banyak dan menyebabkan bearing cepat rusak maka total cost menjadi mahal. Ini yang mesti diingat dan menjadi kerangka berfikir dalam mempertimbangkan pemilihan grease bearing untuk industri Anda.

898a bearing grease lubricant problem
Sumber: Italian Association of Maintenance Engineers

Ini buktinya… Gambar di atas menunjukkan bahwa 53% dari jumlah masalah terkait operasi benda bergerak diakibatkan karena faktor pelumasan. Angka yang sangat tinggi jika dibandingkan dengan masalah lain seperti cacat bearing, salah pemasangan dan lainnya.

Masalah yang Terjadi
Sebagian orang masih beranggapan bahwa semua grease itu hampir sama. Faktanya, salah satu faktor tingginya biaya maintenance diakibatkan karena salah memilih bearing grease lubricant.
Kesalahan dalam memilih grease untuk bearing dapat mengakibatkan maintenance berlebih, penggantian komponen mesin lebih sering, downtime produksi, penambahan biaya upah lembur karyawan.

Studi Kasus Nippon Steel
Tahun 2017, Nippon Steel berhasil mendapatkan penghargaan Total Productive Maintenance Excellence Award. Ini merupakan fokus dari studi kasus yang dipublikasikan secara luas tentang manfaat dan keunggulan pelumasan yang sesuai peruntukkannya. Perusahaan tersebut menerapkan perubahan pelumasan untuk mencapai tingkat produktivitas yang optimum agar dapat menekan biaya maintenance dengan hasil yang luar biasa. Terbukti kerusakan bearing turun dari hampir 400 pcs per bulan menjadi hanya 12 pcs (lihat grafik di bawah).

bearing grease Nippon Steel

Jelas bukan, bagaimana manfaat pemilihan bearing grease lubricant yang tepat dapat menekan cost maintenance? Ada contoh kasus paling sering ditemui, yaitu bearing yang mudah aus karena grease yang digunakan tidak tahan beban berat atau extreme pressure.

Terjadinya Vibrasi
Salah satu penyebab vibrasi pada bearing adalah karena grease yang digunakan tidak tahan beban berat, akibatnya gesekan roda bearing tidak dapat terhindar dan muncul scretch atau goresan pada jalur bearing dan terjadilah vibrasi.

Solusi:
Untuk memilih bearing grease lubricant yang tepat, perlu terlebih dahulu melakukan analisis LETS (Load Environment Temperature Speed) di mesin Anda. Setelah itu, baru ditentukan jenis grease lubricant yang tepat. Silakan konsultasikan (gratis) dengan Eonchemicals.

Grease Extreme Pressure
Jika hasil analisa LETS disimpulan memiliki load beban tinggi atau extreme pressure, maka Molykote Grease G 4700 Extreme Pressure Synthetic sangat direkomendasikan sebagai solusinya. Grease tersebut merupakan pelumas sintetik yang tahan beban berat dengan temperatur tinggi dan dapat di aplikasikan pada berbagai kompartemen. Didukung dengan thickener lithium complex dan kandungan MoS2 (Molybdenum Disulfide) yang menjadikan grease dengan performance terbaik di kelasnya.

Dapat di aplikasikan pada kompartemen seperti bearing, rolling element, pivot pins, cams, guides, ways, drive screws, gears, splines dan kompartemen mesin lainnya.

Molykote Grease tipe sintetis dirancang dengan formula yang sudah dipatenkan, ditambah dengan berbagai aditif yang mampu meningkatkan kemampuan grease dalam memberikan pelumasan pada komponen mesin. Grease tipe sintetis dirancang untuk bekerja jauh melebihi kebutuhan minimum untuk pelumasan pada suatu sistem.

bearing grease sintesis dan mineral

Gambar di atas menunjukkan bagaimana partikel grease sintetis melumasi secara lebih merata dibanding grease mineral. Karena itu, permukaan bearing lebih halus dan awet.

Fitur dan Benefit Grease Molykote G 4700

  • Umur pakai alat lebih lama, pengeluaran biaya tahunan lebih rendah
  • Sangat aman jika digunakan pada kompartemen berbahan elastomer/karet
  • Interval pelumasan lebih panjang, mengurangi konsumsi pelumas
  • Peningkatan keandalan pabrik (reliability), mengurangi downtime dan lost production

Sangat cocok digunakan pada industri pertambangan, migas, pabrik kelapa sawit, power plant, makanan & minuman, pakan ternak, pabrik gula, perkapalan, dll.

Untuk aplikasi bearing grease lubricant yang optimum silakan chat dengan kami, Eonchemicals selaku master distributor Molykote di Indonesia dengan klik icon whatsapp yang tersedia.

Konsultasi dengan EON Sekarang

Kami siap mendengar dan memberikan solusi chemicals yang tepat untuk Anda. Konsultasi bersama pakar kami gratis!

Mulai Konsultasi
Gambar CTA

Temukan solusi inovatif untuk industri Anda

Solusi Terkait

Tidak ada solusi terkait.