Beranda » Artikel » Coating Problems dan Solusinya

Coating Problems dan Solusinya

coating problems

Artikel

Coating problems adalah masalah-masalah yang timbul pada aplikasi coating, khususnya untuk dry coat (jenis coating yang bisa mengering). Setiap masalah coating memiliki solusi yang berbeda. Karena itu, kenali masalahnya dengan baik agar solusi yang diterapkan tidak sia-sia.

Coating Problems pada Dry Coating

  • Sagging
  • Pinhole
  • Holiday
  • Kotoran & kontaminasi

Masalah Sagging
Coating akan sagging ketika gaya gravitasi lebih besar dari ketahanan flow di dalam film tersebut. Hal tersebut terjadi jika:

  • Coating mengandung terlalu banyak solvent
  • Coating diaplikasikan terlalu tebal

Solusi Mengatasi Masalah Sagging

  • Menaikkan tekanan angin
  • Menurunkan tekanan coating
  • Aplikasikan spray/gun dengan lebih cepat
  • Menambah jarak antara gun ke permukaan
  • Menggunakan solvent yang lebih cepat
  • Modifikasi rheology dari produk

Masalah Pinhole
Pinhole adalah titik-titik kecil yang berada pada coating yang menembus sampai permukaan logam. Pinhole bisa disebabkan oleh produk yang berbusa atau wetting produk kurang maksimum.

Solusi Mengatasi Masalah Pinhole

  • Apabila pinhole disebabkan oleh produk, maka pinhole akan terjadi pada sebagian besar coating. Cobalah ganti dengan coating dengan batch number yang lain.
  • Apabila pinhole tidak disebabkan oleh produk, maka pinhole akan terjadi pada posisi logam yang mengandung kontaminan. Bersihkan kontaminan dan lakukan coating ulang

Masalah Holiday
Holiday adalah permukaan yang tidak terkena coating. Holiday disebabkan oleh clogging (penyumbatan) dan lainnya. Clogging disebabkan oleh material yang menyumbat nozzle. Material penyumbat berasal dari:

  • Coating yang mengering
  • Material ukuran besar yang berada pada produk

Solusi Mengatasi Masalah Holiday

  • Buka nozzle dan lakukan flushing
  • Apabila material penyumbat bukan coating yang mengering, ganti dengan batch number lainnya
  • Pastikan filter berfungsi secara baik

Masalah Kotoran dan kontaminasi

  • Kontaminasi bisa berupa air, minyak, garam, debu, dan karat
  • Air bisa menyebabkan cat terkelupas. Air bisa berasal dari logam yang belum kering, kondensasi uap air dari udara, spray gun, atau dari produk coating.
  • Minyak dan gemuk / grease bisa melemahkan adhesion coating. Minyak dan gemuk ini bisa berasal dari proses sebelumnya
  • Garam merupakan hasil pengendapan pada lingkungan dekat laut. Garam akan mengabsorbsi air sehingga bisa berpotensi terjadi osmotic blistering
coating problems

Solusi untuk mencegah masalah ini, perlu persiapan permukaan yang baik, baca: Coating Surface Preparation

Konsultasi dengan EON Sekarang

Kami siap mendengar dan memberikan solusi chemicals yang tepat untuk Anda. Konsultasi bersama pakar kami gratis!

Mulai Konsultasi
Gambar CTA

Temukan solusi inovatif untuk industri Anda

Solusi Terkait

Tidak ada solusi terkait.