Inilah chemical pembersih kerak yang Anda cari! Sisa semen yang mengeras di truck molen dan debu semen yang menempel dan mengeras pada isolator gardu listrik tentu harus dibersihkan dengan tuntas. Jika tidak, maka truck menjadi kotor dan kinerja isolator berkurang. Akibat lanjut pada isolator adalah terjadinya lompatan bunga api listrik (Flashover). Jika flashover terjadi dari satu kawat ke kawat lain, akan timbul pemanasan yang berlebihan pada isolator dan dapat menyebabkan pecahnya isolator.
Jika kerak semen dan deposit lainnya sudah sangat lengket dan keras, maka untuk membersihkannya (dengan cara manual) memerlukan waktu yang sangat lama.
Solusi
Untuk mengatasi masalah tersebut Eon melakukan uji coba (trial) menggunakan Eondescaler 505, cairan pembersih kerak dan deposit lainnya termasuk untuk membersihkan semen (cement remover chemicals).
Sangat cocok untuk membersihkan kerak semen dan kerak pada spareparts, valve, pompa, pipa, dan kipas mesin (impeller). Formulanya mengandung inhibited acid yang mengandung corrosion inhibitor sehingga tidak merusak permukaan logam jika digunakan sesuai dengan prosedur yang benar.
Juga mengandung wetting agent yang bisa mempercepat penetrasi dan proses melarutkan kerak.
Baca juga : Carbon Remover Chemical (Eoncarb 544)
Aplikasi
- Gunakan wadah plastik untuk menampung Eondescaler 505
- Kuas secara perlahan sehingga kerak semen dan deposit lainnya terangkat (larut)
- Bilas dengan air bersih sampai pH netral
- Untuk pasivasi, kemudian gunakan Eoncor N370 (anti korosi)
Perhatian
- Chemical harus ditutup rapat untuk menghindari kontaminasi terhadap logam di sekitar aplikasi yang disebabkan oleh uap asam yang dihasilkan
- Selalu menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) yang mengacu pada Material Safety Data Sheet (MSDS) yang telah diterbitkan Eonchemicals
- Saat pembersihan sistem, kerak yang menyumbat pada tempat-tempat yang sudah berlubang juga bisa ikut terlarut dan mengakibatkan kebocoran
Hasil Trial
Eondescaler 505 sebagai cement remover chemicals mampu membersihkan kerak semen yang sangat kuat, dalam waktu singkat.
Kesimpulan
- Eondescaler 505 dapat diaplikasikan untuk menghilangkan kerak semen yang sudah mengeras atau sebagai cement remover chemicals
- Waktu yang diperlukan jauh lebih singkat ketimbang cara manual
Untuk permintaan sampel dan info lebih lanjut tentang chemical pembersih kerak dan deposit lainnya, silakan hubungi kami.
Konsultasi dengan EON Sekarang
Kami siap mendengar dan memberikan solusi chemicals yang tepat untuk Anda. Konsultasi bersama pakar kami gratis!